Pasta Gigi Bermanfaat Untuk Menghilangkan Jerawat
Pasta Gigi Bermanfaat Untuk Menghilangkan Jerawat - Benarkah Pasta Gigi bisa sebagai obat Jerawat? Yuks kita bahas bersama-sama. Pasta gigi berfungsi untuk menjaga gigi tetap putih dan bersih. Namun tak sedikit juga orang yang menjadikan pasta gigi sebagai obat jerawat. Benarkah pasta gigi dapat bekerja pada jerawat?
Sebenarnya, hal tersebut membutuhkan penelitian lebih lanjut. Namun, kandungan pasta gigi memang dapat mengeringkan jerawat pada wajah.
Dilansir dari TypeF, hanya dengan mengoleskan sedikit pasta gigi, jerawat akan mengempis dan kering dalam semalam. Hal ini dikarenakan pasta gigi mengandung triclosan, salah satu bahan antibakteri aktif yang digunakan untuk menangkis gingivitis (radang gusi) dan penyakit mulut lainnya.
Antibakteri dan antijamur tersebut bukan hanya berguna untuk menjaga mulut tetap sehat, tapi juga menawarkan manfaat lain seperti melawan jerawat. Kandungan menthol dalam pasta gigi juga dapat membantu mengurangi minyak dan pembengkakan jerawat. Hanya saja, Anda perlu tahu, sampai saat ini belum ada bukti ilmiah yang meyakinkan bahwa triclosan bermanfaat bagi jerawat.
Sebelum mengoleskan pasta gigi pada wajah, Anda juga perlu mengetahui efek sampingnya. Kandungan alkohol yang efektif untuk mengeringkan minyak, ternyata dapat membuat kulit menjadi kering.
Jadi, jika Anda memiliki tipe kulit kering dan sensitif, sebaiknya tidak melakukan perawatan ini. Kandungan dalam pasta gigi juga dapat menyebabkan iritasi kulit dan memperparah jerawat. Selain itu, Anda juga bisa merasakan kulit seperti terbakar setelah mengoleskannya.
Patrice Hyde, Kepala Divisi Dermatologi Rumah Sakit Anak duPont Alfred I, menyarankan, sebaiknya tidak menggunakan pasta gigi sebagai perawatan jerawat. Ia menjelaskan risiko iritasi tidak sebanding dengan hasilnya.
Pasta gigi menjadi alternatif terakhir, jika Anda tidak menemukan obat jerawat yang bisa mengempiskan dan mengeringkan jerawat dalam semalam. Yang perlu diperhatikan adalah jangan mengoleskan pasta gigi terlalu banyak. Cukup oleskan sedikit pasta gigi tepat di ujung jerawat, bukan keseluruhan kulit.
Apa anda berminat menggunakan pasta gigi sebagai obat jerawat anda? Emzz,,yukss dicoba!
Baca Juga: Cara Alami Mengatasi Rambut Rontok
0 Komentar